INGREDIENTS

JAHE


Jahe adalah salah satu bumbu masakan yang memiliki bentuk mirip dengan lengkuas dan berakar. Jahe ini memiliki rasa yang pedas dan hangat. Pedas yang dimaksud bukanlah rasa pedas seperti cabai melainkan rasa pedas karena sangat hangat. Bagian daging jahe berwarna kuning. Jahe juga terdapat beberapa macam yaitu, jahe gajah, jahe kuning, dan jahe merah. Jahe ini dapat berfungsi sebagai penghilang bau amis pada ikan. Jahe juga bisa dimasak menjadi minuman karena rasanya yang hangat dapat menghatkan badan. Masakan yang menggunakan jahe biasanya sup atau ikan sarden.
Fungsi

Jahe yang merupakan golongan rempah ini memiliki banyak manfaat didalamnya. Diantaranya dapat sebagai kekebalan tubuh dan mencegah berbagai macam penyakit seperti, kanker usus, jantung, rematik, masalah pencernaan, dan juga morning sickness atau mual-mual. Jahe memang sangat bagus untuk mengobati berbagai macam penyakit.
Disisi lain, jahe pun sangat nikmat jika dapat diolah menjadi berbagai macam minuman seperti kopi jahe, teh jahe, gula jahe, dan masih banyak lainnya. Rasanya yang hangat sangat pas bila dinikmati ketika tubuh sedang tidak sehat ataupun sedang dalam cuaca dingin. Untuk diolah ke dalam makanan biasanya jahe diiris-iris lalu dicampurkan ke dalam masakan.

Cara Mengolah

Untuk menyimpan jahe agar dapat diolah kembali menjadi minuman atau makanan yang lezat, berikut beberapa caranya:
Tentunya Anda harus memilih jahe yang masih segar;
Jangan pilih jahe yang sudah basah;
Bila Anda setelah membeli ingin menggunakan dalam waktu yang lama, sebaiknya pilih jahe yang memiliki kulit yang halus. Kemudian simpan di lemari es;
Jika Anda ingin menyimpan jahe yang sudah diparut, sebaiknya simpan dalam wadah kedap udara dan simpan di lemari pendingin;
Saat ingin dimasak atau diolah, kupaslah kulit jahe hingga bersih lalu keringkan dan potong-potong sesuai kebutuhan Anda;
Untuk mengolah minuman, irislah jahe secara tipis agar mendapatkan rasa yang pedas dan hangat. Lebih nikmat jika ditambahkan dengan irisan gula jawa agar mendapatkan rasa yang manis.


    Kacang Tanah

Kacang tanah, kacang una, suuk, kacang jebrol, kacang bandung, kacang tuban, kacang kole, kacang banggala (bahasa Yunani: Arachis hypogaea L., bahasa inggris: peanut, groundnut) merupakan tanaman polong-polongan atau legum dari famili Febaceae, kedua terpenting setelah kedelai di Indonesia. Kacang tanah merupakan sejenis tanaman tropika. Ia tumbuh secara perdu setinggi 30 hingga 50 cm (1 hingga 1½ kaki) dan mengeluarkan daun-daun kecil.
Tanaman ini adalah satu di antara dua jenis tanaman budidaya selain kacang bogor, Voandziea subterranea yang buahnya mengalami pemasakan di bawah permukaan tanah. Jika buah yang masih muda terkena cahaya, proses pematangan biji terganggu.
Tanaman ini berasal dari Amerika Selatan tepatnya adalah Brazillia, namun saat ini telah menyebar ke seluruh dunia yang beriklim tropis atau subtropis Masuknya kacang tanah ke Indonesia pada abad ke-17 diperkirakan karena dibawa oleh pedagang-pedagang Spanyol,Cina,atau Portugis sewaktu melakukan pelayarannya dari Meksiko ke Maluku setelah tahun 1597 Pada tahun 1863 Holle memasukkan Kacang Tanah dari Inggris dan pada tahun 1864 Scheffer memasukkan pula Kacang Tanah dari Mesir Republik Rakyat Cina dan India kini merupakan penghasil kacang tanah terbesar
dunia.


Manfaat kacang tanah Tanaman Kacang tanah bisa dimanfaatkan untuk makanan ternak, sedang bijinya dimanfaatkan sebagai sumber protein nabati , minyak dan lain-lain. Sebagai tanaman budidaya, kacang tanah terutama dipanen bijinya yang kaya protein dan lemak. Biji ini dapat dimakan mentah, direbus (di dalam polongnya), digoreng, atau disangrai. Di Amerika Serikat, biji kacang tanah diproses menjadi semacam selai dan merupakan industri pangan yang menguntungkan. Selain dipanen biji atau polongnya, kacang tanah juga dipanen hijauannya (daun dan batang) untuk makanan ternak atau merupakan Kacang tanah mengandung fitosterol yang justru dapat menurunkan kadar kolesterol dan level trigliserida, dengan cara menahan penyerapan kolesterol dari makanan yang disirkulasikan dalam darah dan mengurangi penyerapan kembali kolesterol dari hati pupuk hijau. Kajian-kajian menunjukkan kacang tanah dapat sebagai penurun tekanan darah tinggi dan juga kandungan kolestrol dalam darah, berkesan untuk melegakan penyakit hemofilia atau kecenderungan mudah berdarah, penyakit keputihan dan insomnia. Namun Kacang tanah sangat dicegah pada mereka yang menghadapi penyakit jenis kanker payudara dan yang mempunyai masalah jerawat atau acne juga dinasihatkan berhenti mengkonsumsi kacang tanah.

Komentar

Postingan Populer